Bumiku,
Indonesia
Begitu indah,
tak membosankan
Tak dapat ku
lukiskan dengan pena hitamku
Beragam,
Tapi satu,
bukan katanya!
Hidup di
tengah tangan pejabat
Mengatasnamakan
dewi keadilan
Bertingkah
tanpa melihatkotornya bumi ini
Oh, tubuhku
kini mulai menggragas
Kerasnya tangan
itu seperti baja
Membuat hati
tak enggan bicara
Bukan kami
takut kawan
Hanya saja
kami warga negara yang taat
Kami selalu
hadir untukmu
Tapi sekarang,
rasakan!
Kesengsaraan
Membawa duka
amat mendalam
Bumi diam
tak berarti tak tahu
Kelakuan biadab
kalian senantiasa terekam oleh-Nya
Lihatlah!
Ulah tangan
itu membuat
Hijaunya alam
menggugur
Seakan kemarau
datang bukan di jamnya
Oh, alam
Kenapa ilalang
tak mau muncul?
Mungkinkah bumi
ini sudah bukan tempatnya lagi?
Entahlah
Yang pasti,
sekarang ini
Kami sedang
tak berdaya
Yang membutuhkan
tubuhmu
Untuk menopang
semuanya
Karya: Danang Bagus P
Redaktur: Ghalia Dyandra Y. A
Comments
Post a Comment