Gambar Aulya Rahma |
" STOP GALAU " karya seni yang diciptakan oleh Aulya Rahma sang Ilustrator Jurnalistik SMA Negeri 2 Purbalingga ini memang sudah tidak diragukan lagi. Dirinya salah satu siswa kelas XI IPA 2 selalu berekspresi melalui karya seni gambar. Melihat trens GALAU akhir-akhir ini Uly akhirnya menuangkan ekspresinya seperti gambar di samping ini. Bagus bukan? Ya, memang GALAU saat ini menjadi kata-kata yang sering dikeluarkan baik dalam dunia nyata maupun dalam dunia maya, hal ini biasanya sering dilakukan oleh para kaum muda seperti pelajar SMP, SMA. Dalam gambar tentunya sudah bisa dilihat bahwa galau hanya membuat keterpurukan. Padahal, kita harus "HADAPI MASA DEPAN" seperti tag line gambar di samping. Daripada para pelajar nge GALAU yang nantinya berujung melakukan hal-hal yang negatif mendingan STOP GALAU dan berfikir positif hingga bisa meraih prestasi. Menghilangkan galau bisa dengan membaca buku, berfikir kreatif dan meraih prestasi jadi ayo para pelajar Indonesia khususnya SMA Negeri 2 Purbalingga "STOP GALAU". Marilah mulaih sekarang berfikir masa depan hilangkan galau yang menjadikan keterpurukan. Mungkin demikian cerita dari gambar Aulya Rahma yang juga anggota Visual Art SMANDA (VAS).
Gambar Aulya Rahma |
Apa si? Mungkin kata itu yang keluar pertama ketika melihat gambar di samping kanan ini. Jika dicermati gambar tersebut sebenarnya ada beberapa huruf yang membentuk kata "Jurnalis". Memang, sang kreator gambar tersebut yaitu masih sama Aulya Rahma (Ilustrator Jurnalistik SMA Negeri 2 Purbalingga). Cukup susah memang menafsirkan apa sebenarnya arti dari gambar di samping ini. Namun secara umum dapat dilihat bahwa kecintaannya terhadap Jurnalistik SMANDA tetap ada meski beberapa warna disampingnya terus mencekam dan seolah ingin meleburkan satu warna coklat sedikit hijau untuk bercampur menjadi merah. Mungkin itu sedikit penafsiran oleh saya selaku penulis.
Satu gambar lagi nih dari sang kreator SMANDA Aulya Rahma. HIDUP ITU PILIHAN. Ya, sebuah judul yang dipilih oleh Uly ini memang sering dialami oleh orang-orang. Melihat gambar di samping kiri ini kadang memang kita dihadapkan pada dua pilihan yang sulit, namun dalam setiap pilihan pasti ada satu jawabannya. Coba kita lihat gambar! Kadang jika kita memiliki pilihan yang sulit antara berfikir positif dan negatif itupun sering muncul. Pastilah kadang kita bungung harus memilih yang mana. Namun, lebih baik memilih pikiran positif kita yang menjadi jawabannya. Mungkin jawaban dari pilihan positif kita itu yang terbaik. Bagi kalian yang pada dihadapkan dalam dua pilihan yang sulit, pikirkan baik-baik apa yang akan kalian pilih sebagai jawaban. Sebagai orang muslim kadang kita bisa melakukan Sholat Istihoroh untuk menentukan jawabannya. Maka bagi kalian, berhati-hatilah dalam memilih dan pertanggungjawabkan pilihan itu sebagai penggerak jalan hidup kalian. Sekian dulu nih cerita dari hasil karya Aulya. Bagi yang pada suka seni, tak ada salahnya pantengin blog ini dan tunggu cerita-cerita dari kreasi seni selanjutnya.
Gambar by Aulya Rahma
Admin by Umy Amanah
Great! I've been missing a time of seeing students of Purbalingga to have a journalism activities! Keep up your spirit and nice to be in contact!
ReplyDeleteCheers,
:D
Terimakasih atas pujiannya. Semoga ini menjadi semangat bagi kamu untuk mempertahankan bahkan meningkatkan kualitas kami dalam menyajikan informasi-informasi bagi para pembaca. Baik pelajar maupun umum,. Amiin
ReplyDelete