10 Penari dari SMAN 2 Purbalingga |
SMANDA UpDate
Rabu (18/12), Pemerintah Kabupaten Purbalingga mengadakan Upacara Peringatan HUT Purbalingga
yang ke-183 tahun tepatnya di Alun - alun Purbalingga. Acara tersebut
dimeriahkan oleh aksi aerobik pesawat terbang dan juga tari Lenggasor yang
ditarikan oleh 115 penari tradisional.
Tak lepas dari itu, SMA Negeri 2 Purbalingga pun turut berpartisipasi dalam perayaan tersebut dengan mengirimkan ke-10 siswi penari tradisional diantaranya adalah Adinda, Devi, Irma, Mega, dan Riani dari kelas XI, serta April, Mawar, Monika, Suciani, dan Widya dari kelas X. Persiapan yang mereka lakukan yaitu dengan mengadakan latihan selama 4 hari bertempat di GOR Mahesa Jenar dan Disbud Parpora. Mawar, salah satu siswi yang mengikuti pentas tersebut menuturkan bahwa ia merasa senang karena dapat bertemu dengan penari - penari dari sekolah lain.
Tak lepas dari itu, SMA Negeri 2 Purbalingga pun turut berpartisipasi dalam perayaan tersebut dengan mengirimkan ke-10 siswi penari tradisional diantaranya adalah Adinda, Devi, Irma, Mega, dan Riani dari kelas XI, serta April, Mawar, Monika, Suciani, dan Widya dari kelas X. Persiapan yang mereka lakukan yaitu dengan mengadakan latihan selama 4 hari bertempat di GOR Mahesa Jenar dan Disbud Parpora. Mawar, salah satu siswi yang mengikuti pentas tersebut menuturkan bahwa ia merasa senang karena dapat bertemu dengan penari - penari dari sekolah lain.
"Semoga tari-tarian tradisional dari
Purbalingga dapat terus berkembang dan terkenal hingga daerah lainnya."
imbuhnya pada (19/12). Untuk selanjutnya, siswi dari kelas X MIIA-3 tersebut
akan mengikuti Festival Budaya Purbalingga pada tanggal 29 Desember nanti
bersama Adinda dari kelas XI IPA-3.
Report by Septi Arifah dan Rizki Nur Fauzi
Redaktur by Widyatri Anggita
Comments
Post a Comment