Disebuah sekolah yang tidak jelas namanya memiliki suasana yang asri karena banyak pepohonan yang tumbuh di sekolah tersebut. Namun ada hal yang membuat suasana asri tersebut menjadi sia – sia. Suatu ketika Jasmun dan Luki yang merupakan siswa di sekolah tersebut hendak pergi ke kantin untuk membeli makanan, saat itu waktu istirahat setelah jam pelajaran ke-3. Mereka sempat heran dan bingung hendak makan dimana. Karena kantin sekolah yang mereka punya terlalu penuh. Kemudian mereka memutuskan untuk makan didepan ruang kelas. Dan sejauh mata memandang, sebuah pemandangan yang menemani mereka makan adalah sebuah kolam hijau. “Wah Mun, kita beruntung bisa melihat pemandangan seindah ini. Seperti piknik dipinggir danau Toba.”, dengan tertawa Luki memulai pembicaraan. Sedangkan Jasmun hanya melongo dengan segumpal siomay yang belum dikunyah sampai habis didalam mulutnya. “Kok bisa ya sampai ijo gituh warna kolam kita???”, Luki melanjutkan pembicara